Tips Berpuasa Bagi Penderita Maag
Bagi Anda yang menderita penyakit maag, tak perlu khawatir akan kambuh saat menjalankan ibadah puasa. Di sini ada beberapa tips bagi penderita maag dalam menjalankan ibadah puasa.
Namun, sebelum kita membahas tipsnya, kita ketahui terlebih dahulu apa itu penyakit maag.
Ada dua macam sakit maag, yaitu sakit maag fungsional dan maag organik. Sakit maag fungsional terjadi bukan karena kerusakan di
Berdasarkan jenisnya, penderita maag fungsional justru akan membaik jika menjalani puasa. Karena pada dasarnya pola makan saat berpuasa akan menjadi lebih teratur dan mengurangi makanan yang tidak sehat penyebab maag. Jika biasanya ketika tidak berpuasa sering ngemil makanan seperti snack, gorengan dan makanan pedas serta sering minum kopi, maka ketika puasa makanan seperti itu akan bisa dihindari.
Namun, untuk penderita sakit maag organik yang terdapat gangguan atau kerusakan pada saluran pencernaan maka tidak diperbolehkan menjalani puasa. Penderita maag organik yang mengalami perdarahan pada lambung dengan gejala muntah darah atau buang air besar dengan warna hitam yang terjadi berulang-ulang sebaiknya di rawat di rumah sakit. Penderita maag jenis ini tidak boleh menjalani puasa sampai sakitnya dinyatakan sembuh oleh dokter.
Gejala Maag : Mual, nyeri ulu hati, kembung, muntah, rasa penuh atau cepat kenyang, dan sering bersendawa. Jenis maupun derajat keparahannya beragam. Sekitar 15%-30% orang dewasa pernah mengalami gejala ini dalam hidupnya.
Tips agar penderita maag dapat menjalankan puasa :
1. Jangan sampai tidak sahur dan menyegerakan berbuka ketika waktu berbuka tiba.
2. Bagi penderita maag kronis, dianjurkan untuk tetap minum obat sesuai waktunya
seperti ketika berbuka, saat tengah malam dan ketika makan sahur.
3. Menjalankan ibadah Shalat Tarawih dengan rajin.
4. Saat berbuka dan sahur, banyak mengonsumsi buah-buahan dan sayur.
5. Banyak minum air secara berkala dari berbuka sampai waktu sahur.
6. Istirahat yang cukup dan tidur namun tidak boleh berlebihan.
Jalani ibadah puasa Anda dengan baik dan benar, agar sakit maag Anda tidak kambuh ketika menjalankan ibadah puasa. Namun, jika sakit maag Anda semakin parah, segeralah konsultasikan ke dokter.
3. Menjalankan ibadah Shalat Tarawih dengan rajin.
4. Saat berbuka dan sahur, banyak mengonsumsi buah-buahan dan sayur.
5. Banyak minum air secara berkala dari berbuka sampai waktu sahur.
6. Istirahat yang cukup dan tidur namun tidak boleh berlebihan.
Jalani ibadah puasa Anda dengan baik dan benar, agar sakit maag Anda tidak kambuh ketika menjalankan ibadah puasa. Namun, jika sakit maag Anda semakin parah, segeralah konsultasikan ke dokter.
Komentar ini telah dihapus oleh pengarang.
BalasHapus